Lakukan hal ini, maka cara berbicara mu saat berpresentasi akan berubah
Sering kali kita mengalami gugup saat berpresentasi dan berbicara di depan umum. Perasaan khawatir dan gugup terkadang membuat konsentrasi kita pecah.
Ada banyak keuntungan yg bisa kamu dapatkan karena mahir berbicara di depan umum karena banyak hal yang memerlukan kemampuan berbicara di depan orang banyak. Mulai dari pidato, presentasi, maupun berbicara di saat rapat. Untuk itu berikut ini tips agar kamu dapat berbicara di depan umum dengan baik.
1. Tenangkan diri kamu
Hal pertama yang harus dilakukan adalah tenang. Jika kamu gugup maka akan sulit ke depan nya untuk berbicara. Apalagi jika pikiran kamu terlalu penuh dengan hal yang dicemaskan. Hal tersebut memungkinkan kamu untuk berbicara secara cepat dan berbelit belit. Kamu harus tenang dan mengatur tempo berbicara agar orang yang mendengar kamu dapat mengerti apa yang kamu sampaikan. Cobalah untuk mengatur nafas kamu sebelum memulai presentasi.
2. Timbulkan rasa semangat
Jika kamu semangat dalam bercerita maupun saat berpresentasi kamu akan lebih mudah dalam mengungkapkan perasaan kamu yg dapat membuat penonton (audiens) ikut merasakan apa yang kamu rasakan. Jika kamu lemas dan terlihat tidak tertarik saat kamu berpresentasi, bisa jadi orang yang mendengar kamu akan ikut tidak tertarik juga.
3. Kenali situasi dan audiens
Ada baiknya kamu me-riset penonton terlebih dahulu sebelum memulai presentasi. Kenali siapa penonton kamu dan bersikap lah sesuai dengan situasi nya. Jika penonton kamu pelajar, kamu dapat membuat situasi yang ramah, ceria, dan tidak membosankan dengan bahasa yg santai dan sederhana yang mudah dimengerti. Jika kamu berpresentasi di saat rapat penting. Kamu dapat menggunakan mimik yang serius dan bahasa yang formal agar kamu terlihat profesional.
4. Menguasai materi
Menguasai materi sebelum kamu presentasi juga bisa meningkatkan performa kamu dalam berpresentasi di depan banyak orang. Menguasai materi yang hendak disampaikan adalah suatu keharusan. Penguasaan materi yang kurang hanya akan menyebabkan kamu mengalami kesulitan, seperti berbicara tersendat, kehilangan fokus, dan peningkatan rasa grogi. Oleh karena itu, pastikan untuk menyerap dan memahami materi dengan baik.
5. Sampaikan Poin Penting
Alih-alih berbicara panjang lebar, akan lebih baik apabila kamu berbicara secara singkat dan padat. Pembicaraan yang bertele-tele hanya akan membuat audiens merasa bosan dan sulit menangkap inti materi. Sampaikan materi dengan bahasa yang mudah dipahami dan hindari menggunakan bahasa yang memiliki banyak makna (ambigu).
6. Melakukan Kontak dan Interaksi dengan Audiens
Kontak mata merupakan salah satu kunci sukses berbicara di depan umum. Meskipun tampak sepele, kontak mata efektif membangun hubungan kamu dengan audiens. Kontak mata juga berguna untuk mengetahui respons audiens, mendukung dan menguatkan materi yang kamu sampaikan, menunjukkan perhatian dan kehangatan, serta memengaruhi audiens.
Sementara interaksi dengan audiens akan membuat suasana lebih hidup. Kamu bisa berbicara secara perlahan disertai cerita, contoh atau analogi, dan melemparkan sedikit humor. Cara ini akan membuat audiens betah mendengarkan pembicaraan hingga akhir dan mempercepat proses penyerapan materi.
7. Gunakan Bahasa Tubuh
Serupa dengan kontak mata, bahasa tubuh menjadi salah satu kunci suksesnya public speaking. Gerakan tubuh, seperti cara bergerak, berdiri, dan gestur akan memberikan kesan yang mendalam pada audiens. Ketika berbicara, tubuh harus dalam keadaan tegak dan rileks. Atur napas dan jaga ekspresi. Hindari memunggungi audiens dan gunakan tempo berbicara yang tepat, yakni tidak lambat dan tidak terlalu cepat. Menerapkan teknik bahasa tubuh akan memperkaya pemahaman dan meningkatkan kemampuan berkomunikasi.
8. Banyak berlatih
Hal terakhir yang dapat kamu lakukan untuk meningkatkan kemampuan berbicara kamu adalah dengan banyak berlatih. Kamu dapat berlatih di depan cermin maupun tembok agar kemampuan mu terasah. Dengan kamu banyak berlatih kamu dapat lebih lancar dalam berbicara. Bacalah banyak buku agar kosakata bahasa kamu lebih banyak dan agar tidak menggunakan bahasa yang repetitif.
Berbicara di depan umum jelas tidak mudah. Namun kamu dapat mengasah kemampuan mu dengan banyak berlatih dan melakukan hal hal yang di atas tadi. Dengan kamu mahir berbicara di depan umum tidak hanya bermanfaat untuk dirimu sendiri, melainkan bermanfaat juga untuk orang lain. Semoga apa yang dipaparkan di atas dapat membantu kamu dalam meningkatkan kualitas presentasi kamu.
sumber : BINUS university